Cara Menambahkan dan Menghapus Akun Gmail Pada Ponsel Android

Dizaman yang sudah modern ini tentunya kita tidak asing lagi dengan yang namanya email, karena untuk kita bisa beradaptasi didunia yang sudah sangat modern ini kita tentunya membutuhkan email, banyak platform yang menyediakan pembuatan email ada dari yahoo, google dan beberapa lainya, tentunya jenis email yang sangat populer adalah email dari google yakni gmail, gmail bisa dibuat dengan mudah via website atau via aplikasi gmail yang ada diponsel android. Email sangat berperan penting bagi kehidupan dizaman saat ini, namun banyak orang yang belum tahu tentang cara menambahkan gmail dan cara menghapusnya diponsel android kita, sebelum memasuki tutorialnya, saya akan memperkenalkan lebih jauh tentang  gmail ini.

Saat ini mengirim email tentunya sangat lumrah selain untuk kepentingan pribadi biasanya email juga digunakan untuk kepentingan pekerjaan ataupun juga untuk bisnis, banyak sekali fungsi dari email ini antara lain adalah email biasanya digunakan untuk mendaftar sosial media, dizaman saat ini tentunya sosial media cukup penting karena akses informasi bisa kita dapatkan via sosial media, email juga bisa kita gunakan untuk mendaftar pekerjaan, karena biasanya kita disuruh untuk mengisi form email yang bisa dihubungi oleh perusahaan, email juga digunakan sebagai kontak suatu perusahaan fungsinya adalah agar perusahaan tersebut lebih profesional. Itulah tadi beberapa fungsi dan manfaat dari email bagi kita. Tutorial menambahkan gmail pada ponsel android ini bertujuan agar kita tinggal masuk ke aplikasi gmail dan kita bisa mencari atau mengirim email, saya memilih gmail karena gmail sangat populer dan cukup banyak digunakan didunia.

Sebelum masuk tutorial cara menambahkan gmail diponsel android, pastikan kamu sudah mempunyai email dan mempunyai aplikasi gmail diponsel, jika sudah, kamu bisa mengikuti tutorial dibawah ini.

Cara menambahkan gmail

1. Buka aplikasi gmail.



2. Tekan pojok kanan atas.



3. Tekan tambahkan akun lainnya.



4. Tekan google.



5. Ketik alamat email google kamu, setelah sudah tekan berikutnya.



6. Ketik pasword kemudian berikutnya.



7. Tekan saya setuju.



8. Selesai dan email kamu sudah ada diaplikasi gmail ini.

Itu tadi adalah cara menambahkan akun email pada aplikasi gmail, berikutnya adalah cara untuk menghapus akun gmail pada ponsel android, menghapus email pada ponsel android biasanya dilakukan karena mungkin email memang sudah tidak digunakan, atau bisa juga email dirasa memang email tersebut tidak perlu untuk dikoneksikan di handphone android kita, banyak alasan tentunya untuk menghapus email pada ponsel kita, saya disini akan memberikan tutorial cara menghapus email yang sangat simpel dan bisa kamu ikuti dengan mudah, berikut ini adalah tutorialnya.

Cara menghapus email pada ponsel android

1. Buka pengaturan.



2. Kemudian cari dan tekan menu akun.



3. Kemudian tekan email yang akan dihapus.



4. Setelah itu tekan hapus akun.



5. Konfirmasi dengan menekan hapus akun.



6. Selesai akun kamu sudah tidak ada diponsel android kamu.

Itulah tadi cara menghapus akun pada ponsel android kamu, kamu bisa memastikanya dengan masuk ke aplikasi gmail, untuk memastikan bahwa akun gmail benar-benar terhapus. Dengan tutorial ini tentunya kita bisa menghapus akun-akun email yang dirasa memang sudah tidak penting atau memang akun email yang cukup menganggu karena terlau banyak pesan pada akun email tersebut, dengan menghapusnya kita bisa menghilangkan akun email tersebut dari ponsel kita, namun jika email memang masih penting namun tetap ingin dihapus karena beberapa alasan, pastikan kamu masih ingat dengan kata sandi atau pasword dan juga alamat email tersebut agar kamu bisa login lagi.

Itulah tadi tutorial singkat tentang cara menambahkan dan menghapus gmail pada ponsel android, semoga dapat bermanfaat dan menambah pengetahuan kalian. Demikianlah artikel kali ini saya tulis dan sampai jumpa di artikel kami selanjutnya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama